Setelah Dirilis di Steam, Titanfall 2 Malah Jauh Lebih Populer Ketimbang Battlefield

Titanfall 2
Titanfall 2 merupakan salah satu game baru yang dirilis di Steam setelah EA memutuskan untuk memboyong berbagai game-game baru miliknya ke toko digital tersebut. Meskipun belum lama dirilis di Steam tetapi tampaknya game Titanfaall 2 terus mengalami kenaikan jumlah pemain bahkan memasuki trending di Steam.
Menariknya, Titanfall 2 malah meraup banyak pemain dan menjadi populer di Steam beberapa hari ini ketimbang game milik EA lainya yaitu semua seri Battlefield. Kemungkinan Tiitanfall 2 bisa menjadi lebih populer ketimbang Battlefield di Steam karena beberapa gamers sudah memiliki seri game Battlefield di Origin mereka sehingga mereka tidak mungkin membeli game tersebut lagi dan lebih memilih Titanfall 2 untuk dibeli.
Titanfall 2 sendiri dulu dianggap underrated karena perilisanya berada di antara game Battlefield 1 dan Call of Duty Infinite Warfare, jadi waktunya kurang tepat. Saat ini para gamers sudah berbondong-bondong membeli game Titanfall 2 setelah dirilis di Steam, apalagi sekarang sedang diskon besar hingga 67%.
Apabila ingin membeli dan merasakan game Titanfall langsung saja ke Steam kemudian buka halaman game Titanfall dan beli game tersebut. Paket yang disajikan oleh Titanfall pun lengkap mulai dari alur cerita yang bagus, durasi game lumayan, serta mode multiplayer yang keren dan menantang.

Tinggalkan komentar