The Last of Us Diadaptasi Menjadi Serial TV di HBO

The Last of Us Serial Television HBO
Gamenisasi – Game The Last of Us dikabarkan akan diadaptasi menjadi sebuah serial TV oleh Craig Mazin, serial tv ini akan tayang di HBO.

Tak heran game The Last of Us Diadaptasi menjadi sebuah serial tv karena memang game ini memuat cerita yang cukup emosional dengan ending yang cukup bagus. Proyek ini juga melibatkan penulis dan sekaligus sutradara dalam game, yaitu Neil Druckmann. 

Pembuatan serial tv ini juga melibatkan Carolyn Strauss yang akan menjadi eksekutif produser bersama dengan Evan Wells, CEO dari Naughty Dog. Proyek ini merupakan produksi bersama antara Sony Pictures Television dan PlayStation Productions, dan akan menjadi serial televisi pertama dari PlayStation Productions.

Kabarnya, serial televisi ini akan menceritakan tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi persis di dalam game The Last of Us pertama. Tidak menutup kemungkina juga serial televisi ini untuk menambah konten berdasarkan sekuel game The Last of Us yang kedua. Mengenai tanggal tayang perdana dari serial televisi ini belum diketahui, pihak HBO sendiri belum mengumumkan lebih lanjut mengenai tanggal penayangan. Untuk sekuel video game The Last of Us Part 2 akan dirilis pada tanggal 29 Mei 2020.

Tinggalkan komentar